• Home
  • Trend
  • Gaya Vintage Lagi Hype! Kacamata Apa Yang Cocok Dipakai?
Image

Gaya Vintage Lagi Hype! Kacamata Apa Yang Cocok Dipakai?

Gaya vintage sedang kembali hype nih. Mulai dari fashion baju sampai dengan aksesoris kacamata hampir semua orang berburu model old times. Bagi pengguna kacamata pasti bertanya-tanya apakah ada model frame kacamata yang menyiratkan citra masa lalu yang otentik dan unik? Tenang, Sobat. Djava Optik memiliki beberapa koleksi frame kacamata yang akan menunjang penampilan gaya vintage untuk kalian jadikan opsi terbaik, entah itu untuk alat bantu penglihatan atau sekadar aksesosir fashion. Simak sampai selesai untuk mendapatkan rekomendasi terbaik, ya! ^^

Artikel Serupa: Kacamata Vintage Untuk Wanita Hingga Pria yang Tetap Bikin Anda Modis

Inspirasi Frame Kacamata Untuk Gaya Vintage

Vintage style identik dengan gabungan nuansa klasik dan sentuhan modern. Buat pengguna kacamata yang suka tampil dengan antik dan unik, berikut adalah model frame kacamata yang bisa dijadikan opsi terbaik untuk melengkapi kebutuhan style kalian:

1.Frame Kacamata Barry

Frame cat eye bentuk bingkai mata kucing tidak pernah lepas dari  kesan klasik dan vintage style. Pasalnya, model kacamata ini sudah ada sejak jaman 90-an dan masih eksis serta banyak diminati sampai saat ini. Djava Optik memiliki satu koleksi kacamata bentuk semi cat eye. Model ini identik dengan bagian ujung yang tidak terlalu runcing sehingga menciptakan kesan yang natural dan tidak terlalu mencolok. Kacamata Barry dihiasi ornamen gagang yang unik dan melengkung. Bagi pecinta gaya old times, model kacamata ini sangat cocok dijadikan penyempurna fashion, tidak hanya sebagai alat bantu penglihatan. Dari sisi diameter, frame Barry tidak terlalu lebar dan direkomendasikan untuk setiap jenis wajah yang mungil. Sudah siap tampil unik dan berbeda dengan frame Barry?

Baca Lebih Lanjut: Bingung! Pengguna Baru Kacamata Harus Pakai Frame Yang Model Apa?

2.Frame Kacamata Mahadev

Frame selanjutnya yang akan mewujudkan vintage style kalian adalah frame Mahadev. Bentuk frame kotak semi hexagonal akan membuat wajah terlihat menawan. Variasi frame ini tersedia 2 warna yaitu hitam dan hitam silver. Kalau Sobat Djava butuh kacamata yang bisa dipakai diberbagai momen, kedua warna ini masih terbilang netral loh sehingga bisa dipadupadankan dengan berbagai warna outfit atau gaya OOTD apapun. Selain itu, frame Mahadev sudah dilengkapi dengan nosepad karet yang akan membuat hidung nyaman alias kacamata tidak akan mudah jatuh saat digunakan untuk beraktivitas di dalam maupun di luar ruangan. Sangat praktis bukan? Amankan stok kalian sebelum kehabisan, ya!

Baca Juga: Begini Cara Merawat Kacamata Biar Tidak Cepat Rusak!

3.Frame Kacamata Peanut

Pecinta kacamata kotak dengan sentuhan modern dan klasik wajib  merapat! Djava Optik punya kacamata kotak semi prisma yang bisa mewujudkan gaya vintage kalian. Diameter frame Peanut yang tidak terlalu lebar dan dilengkapi dengan nosepad karet akan memberikan kenyamanan maksimal sehingga bisa dipakai untuk berbagai macam aktivitas. Frame Peanut terdiri dari 4 warna yang kece dan netral, paduan titanium dan plastik membuat kacamata ini terlihat elegan dan kokoh digunakan baik perempuan maupun laki-laki. Apakah Sobat Djava sudah punya gambaran mau memadukan dengan outfit seperti apa agar terlihat old and of very high quality? Pastikan kacamatanya dikombinasikan dengan lensa yang sesuai agar bisa melindungi mata juga, ya!

Artikel Serupa: Bergaya Retro Vintage dengan 9 Model Kacamata Jadul yang Fenomenal

4.Frame Kacamata Maggie

Kacamata selanjutnya yang bisa mewujudkan gaya vintage kalian adalah kacamata Maggie. Bingkai bentuk mata kucing satu ini paling best seller di store Djava Optik. Ujung yang lancip akan menyapu dramatis area wajah sehingga menciptakan kesan yang elegan dan menonjol. Selain memberikan kesan unik yang khas, kacamata model seperti ini cocok digunakan untuk berbagai acara formal seperti rapat, bekerja, dan berbagai aktivitas lainnya. Khusus Sobat Djava yang suka berpenampilan vintage dan feminin, Maggie akan menyempurnakan gaya kalian agar semakin maksimal. Jangan lupa juga untuk mengkombinasikan frame ini dengan lensa sesuai kondisi mata agar kacamata menjadi lebih multifungsi, yaitu untuk kebutuhan fashion dan alat bantu penglihatan!

Baca Lebih Lanjut: Hati-Hati! Rokok dan Vaping Berpotensi Membahayakan Mata

5.Frame Kacamata Eknath

 

Kacamata aviator masih eksis sampai saat  ini. Bahkan, memakai frame model ini di era modern akan mengesankan nuansa jaman dulu dengan paduan klasik kontemporer.  Double bridge pada frame jenis ini mencerminkan maskulinitas pada tempo dulu. Namun, saat ini kacamata aviator bisa dipakai untuk perempuan maupun laki-laki. Kacamata Eknath model aviator lebih direkomendasikan untuk Sobat Djava yang aktivitasnya sering di luar ruangan dan banyak terpapar radiasi UV matahari secara langsung. Bingkai lebar cocok untuk memberikan perlindungan secara maksimal. Sobat Djava bisa mengkombinasikan kacamata ini dengan lensa transisi seperti bluecromic, photocromic, atau bahkan one drive. Ciptakan momen paling berkesan bersama kacamata Eknath!

Baca Juga: Terganggu Karena Mata Minus? Yuk Ketahui Cara Mengobatinya

6.Frame Kacamata Manda

 

Yang wajahnya mungil dan ingin tampil vintage tanpa kebesaran kacamata, Djava Optik punya satu koleksi frame unik bernama Manda. Frame ini berdiameter kecil dengan gagang unik yang terbuat dari titanium dilapisi dengan plastik sehingga tidak akan membuat sakit di telinga. Selain itu, model lensa memanjang akan menciptakan kesan unik dan nyentrik. Tidak hanya untuk membantu penglihatan mata, pastinya dapat menunjang penampilan semakin vintage. Frame Manda tersedia dua varian warna yang bisa dipadukan dengan berbagai warna outfit kalian.

Baca Juga: Koleksi Kacamata Terbaru Dari DjavaOptik

Temukan kacamata terbaik Anda dan tetap tampil Stylish in Activity dengan kacamata dari Djava Optik! Kami tunggu kedatangan Anda di Djava Optik.

Alamat Toko Offline Djava Optik:

Jl. Nginden Semolo No. 101 Kavling 12 Surabaya

Jl. Manukan Tengah No.115 A Surabaya

Jam Operasional:

Buka Setiap Hari Senin-Minggu

Djava Optik Nginden Pukul 08.00 s/d 22.00 WIB

Djava Optik Manukan Pukul 09.00 s/d 21.00 WIB

WA Optik Djava Offline:

+62 851-7682-1720 (Store Nginden)

+62 851-7318-5249 (Store Manukan)

Don’t forget to follow our media social. Find your best glasess at:

Instagram

Tik Tok

SHARE THIS POST

Leave a Reply

Shopping Cart
×

 

Hi!

Jika ada yang perlu ditanyakan silahkan klik kontak dibawah.

×